Untuk Buying Monday #4 ini, saya memang agak telat postingnya karena bukan hari Senin, tapi weekend. Karena selain kantor yang sekarang memblokir internet, saya juga harus berebutan dulu untuk memakai komputer dengan adik saya yang kecanduan nonton Running Man. Eh, kok datang-datang, saya malah langsung curhat #BloggerKesepian Oke, tapi meski sibuk, kegiatan timbun eh maksud saya koleksi buku tetap berlangsung donk. Apalagi bulan November kemaren ada IBF (Indonesia Book Fair), trus Gramedia masih betah ngadain shocking sale sana sini atau istilanya A Time to Kalap.
Nah Inilah buku-buku yang berhasil saya beli:
Always With Me, PO di Haru bertanda tangan Hyun Go Wun. Saya agak lupa berapa harganya, tapi diskon 15% seingat saya. Harusnya ini, saya pajang di BM kemaren, tapi tertinggal, jadi daripada mubazir sudah foto, mending saya masukkan di BM sekarang.
Beli di obralan Gramedia La Piazza, Kelapa Gading:
- Cinta di Batas Cakrawala oleh Mira W. Rp 5.000. Mira W. salah satu penulis Indonesia dari yang terkenal sejak dahulu, dan buku-bukunya sudah banyak yang diangkat ke film maupun sinetron. Rasanya belum lengkap, kalau saya yang mengaku omni reader belum mencicipi tulisan Mira W.
- I'mpossible oleh Orinthia Lee Rp 32.000. Tanpa malu, saya terus promosi, kalau saya sedang ada giveaway yang berkenaan dengan buku ini. Silakan cek caranya di sini. Mana tahu, kamu yang beruntung, mumpung GA-nya masih sepi.
- The Thin Man Who Wants To Become Fat oleh Arleen A Rp 10.000. Ini asli saya beli karena harganya murah untuk ukuran pop-up book. Coba ada judul lain "The Fat Girl Who Wants To Become Thin."
- Nation by Terry Pratchett Rp 20.000.
- The Age of Miracles by Karen Thompson Rp 15.000. Akhirnya salah satu WW saya kesampaian.
- Starring Tracy Baker by Jacqueline Wilson Rp 10.000.=
- Sepeda Merah by Kim Dong Hwa Rp 20.000
- Abarat (merah) by Clive Baker Rp 25.000
- Abarat (biru) by Clive Baker Rp 30.000
- Blue Romance Rp 19.000
- Hansel and Gretel Rp 8.500
- Monster High Rp 10.000
- Perpustakaan Ajaib Bibbi Bokken Rp 27.300
- Prodigy Rp 39.200
- A Thousand Splendid Sun Rp 29.500
- Heidi Rp 15.000
- A Dash of Magic Rp 34.650
- Pandemonium Rp 46.900
Masih lanjut buku-buku yang saya beli saat IBF, dan buku-buku ini pernah saya muat dalam Wishful Wednesday, karena saya beli serinya ternyata kurang 2 :(
- Spirit Walker (seri COAD) Rp 25.000
- Soul Eater (seri COAD) Rp 20.000
- Oath Breaker (seri COAD) Rp 20.000
- Ghost Hunter (seri COAD) Rp 25.000
- A Wrinkle in Time Rp 15.000
Dan terakhir memanfaatkan diskon 20% book lover time Gramedia. Memang sih, ada kemungkinan kalau buku-buku Gramedia ini bakal diobral dengan harga murah nanti-nantinya. Tapi karena saya tanggung lagi beli komik Topeng Kaca yang rasanya tidak mungkin beli 1 komik dan bayar pakai CC, akhirnya saya tambahkan 2 buku lagi deh #alasan Lagipula, obral sifatnya kadang hoki-hokian. Saya tidak tulis harganya, tapi kurangi 20% saja dari harga asli.
- The False Prince
- Orang-Orang Tanah
- Topeng Kaca, telat beli.
- Follow The Black In The Books melalui email atau bloglovin'.
- Buat post tentang buku-buku apa saja yang dibeli selama bulan itu, publish setiap hari Senin terakhir di bulan itu.
- Masukkan link post tersebut di linky yang disediakan.
- Linky akan dibuka selama 8 hari, agar bagi yang terlambat, masih bisa mengikuti meme ini.
- Bila ada yang memasukkan link tentang book haul bulan berikutnya (bukan bulan yang ditentukan), maka link itu akan dihapus dari linky.
- Jangan lupa melihat book haul peserta-peserta lain!:D
kyaaaaa.... itu obralan Gramedia La Piazza, Kelapa Gading masih berlangsung gak?!?
BalasHapusWah enaknya dapet abarat dgn harga murah. Disini Abarat masing2 dikasih harga 40rb lho. Padahal itu diskonannya gramed sendiri. Sepertinya tahun depan harus ke IBF deh
BalasHapuswaaaa Abarat 20rb-nya masih ada nggak, mbak? ;___; *mau nitip*
BalasHapus