Senin, 06 Januari 2014

SHORT STORIES READING CHALLENGE 2014 - Update 2

Update, karena buku-buku kumcer tidak sebanyak novel-novel umum, linky postingan dibuka setiap 4 bulan sekali. Januari - April, Mei - Agustus, September - Desember. Untuk linky Wrap-Up post, akan saya buat dalam postingan terpisah pada bulan Desember. Itu saja, peraturan lain masih sama. 

Update 2 (1 Februari 2014):
Karena banyak yang tanya, saya mau tambahkan saja di sini:
  1. Novella boleh nggak? Boleh, tapi karena novella itu tipis, kalau bisa reviewnya di gabung (minimal 1 review ada 2 novella). Ciptakan saja temamu sendiri, misal kumpulan Novella pengarang A, kumpulan Novella cerita A, kumpulan Novella bulan Januari yang kamu baca.
  2. Buku dari penerbit indie atau self publishing, boleh atau tidak? Boleh banget. Jadi macam kumcer terbitan nulis buku, boleh kok. Tidak ada batasan apa harus penerbit mayor atau indie. Asal sudah berbentuk buku boleh-boleh saja. 
  3. Kalau kamu malas pasang button di side bar kamu, tidak pasang tidak mengapa. Tapi tolong di setiap review kamu, di tulis kalau review kamu untuk ikut RC ini dan pasang tautan yang mengarah ke master post ini. Kalau sudah pasang button, tidak perlu tulis apa-apa lagi. 
  4. Boleh review kumcer yang ada tulisan sendiri tidak? Boleh saja, toh kalau menurut pendapat pribadi saya, tidak ada review yang objektif.

Bila para pembaca berpikir kalau ini RC saya yang ke-6, maka kalian benar adanya. Hanya saja bedanya, kali ini saya tidak hanya menjadi peserta, tapi juga merangkap sebagai host atau penyelenggara.


Ini pertama kalinya saya menjadi Host, moga-moga bisa lancar hingga akhir tahun yah. Kalau mau disebut ikut-ikutan, juga gpp, karena sekarang banyak teman-teman sesama blogger yang juga menyelenggarakan RC mereka sendiri, yang penting kan niatnya yaitu menghabiskan timbunan bersama-sama. Saya sempat berpikir, apa tema untuk RC saya, mau fantasi (karena genre favorit) tapi sudah di host oleh Mbak Maria dari Hobby Buku walau sepertinya tahun ini, Mbak Maria tidak melanjutkan Fantasy RC. 

Akhirnya saya mendapat ide untuk RC kumcer alias kumpulan cerpen, karena sepertinya belum ada RC kumcer. Mulanya rencana ini ada di blog Kubikel Romance, tapi karena Mbak Sulis sudah menjadi host IRRC jadi akhirnya sayalah yang menyelenggarakannya :D

Sejujurnya saya sendiri tidak punya terlalu banyak buku berjenis kumcer atau antologi. Meski begitu saya tertarik untuk membaca cerpen, karena ceritanya lepas dan singkat. Selain itu saya tahu, banyak juga yang suka kumcer.

Syarat-syarat untuk ikut RC ini mudah saja kok:
  1. Hanya khusus untuk buku-buku yang berjenis kumpulan cerita pendek atau antologi. Bagi yang bingung, apa saja buku-buku kumcer, bisa cek daftarnya di sini
  2. Hanya khusus buku fiksi, non fiksi tidak termasuk, jadi buku-buku macam catatan perjalanan tidak juga termasuk. 
  3. Kumcernya bebas, mau kumcer anak-anak, kumcer romance, kumcer horror, kumcer barat, kumcer asia, kumcer fantasi, pokoknya yang penting fiksi. 
  4. Boleh buku kumcer dari pengarang yang sama, misal Orang-Orang Tanah-nya Poppy D. Chusfani, tapi ceritanya harus dalam bentuk kumpulan cerpen bukan cerita novel utuh.
  5. Peserta bebas, siapa saja boleh ikut, tapi harus mempunyai alamat di Indonesia.
  6. Setelah baca, jangan lupa review dan masukkan link review kalian di linky yang telah disediakan.
  7. Review bisa di mana saja, tidak harus di blog buku. Boleh blog pribadi, tumblr, goodreads atau fb notes.
  8. Pasang button RC ini di sidebar blog kalian, disertai tautan link menuju postingan master post ini. Kalau yang dari goodreads atau fb notes, setiap selesai review, harap cantumkan juga link menuju postingan ini dalam review kalian. Untuk yang sudah memasang button SSRC di sidebar blog, maka tidak perlu lagi mencantumkannya di review.
  9. Tidak wajib untuk membuat master post.
  10. Linky postingan, akan saya update setiap 4 bulan sekali, seperti penjelasan di atas. 
  11. Periode RC ini dimulai dari bulan Januari 2014 - Desember 2014 dan linky saya buka hingga 30 November 2014 untuk yang ingin mendaftar.
  12. Boleh digabung dengan Reading Challenge lain dan tidak ada batasan level, tetapkan saja target kalian sendiri.
Giveaway
  • Saat bulan Desember 2014, buatlah satu post yang berisi rekap SSRC kalian selama tahun 2014 dan bagi peserta yang membaca paling banyak, akan saya berikan voucher buku senilai Rp100.000 untuk 2 pemenang. 
  • Ada kemungkinan giveaway kejutan paruh tahun atau 6 bulanan, kalau ini saya tidak akan bilang apa hadiahnya, bisa voucher buku atau buku-buku kolpri saya, bisa juga buku yang ada tanda tangan penulisnya, pokoknya karena sifatnya kejutan, bisa bermacam-macam :D
  • Seandainya, ada yang mau jadi sponsor untuk hadiah, saya terima dengan tangan terbuka :P
Nah, untuk yang mau ikut, silakan masukkan link blog kalian di linky yang telah disediakan di bawah. Jika masih kurang jelas dan ada yang mau ditanya, silakan tanyakan via kolom komentar.

Linky Pendaftaran:


Linky Untuk Review Januari - April 2014
         

Linky Untuk Review Mei - Agustus 2014

Linky Untuk Review September - Desember 2014


41 komentar:

  1. Kumpulan dongeng artinya boleh dong ya mbak ^^

    BalasHapus
  2. Kalau cerpen satuan seperti novelet boleh tidak? Seperti misal ada short story Hana, Anabel, Raven dari seri Delirium, apa itu masih bisa dimasukkan?

    Dan omong-omong, cerpenku bisa dimasukkan dalam RC ini nih :p

    BalasHapus
    Balasan
    1. aku pada dasarnya ngga mau terlalu strict sama bacaan. Tapi supaya tidak membingungkan sama yang jenisnya lebih tebal sedikit a.k.a novel, boleh saja dengan catatan reviewnya digabung sama-sama. Jadi 1 review postingan terdiri dari untuk Hanna, Anabel, Raven

      Hapus
    2. Gimana dengan cerpen yang saking populernya dibikin buku sendiri? Seperti Metamorfosis-nya Franz Kafka atau The Old Man and The Sea-nya Ernest Hemingway? Atau short story di sini mesti dalam bentuk antologi?

      *maaf tanya lagi *maaf juga banyak tanya .__.

      Hapus
    3. ah maaf, itu novella ya? bentuknya sudah bukan cepren kan? kalau masih cerpen gpp, tapi kalau udah bukan cerpen tidak masuk kumcer. Kalau mau novellanya, review lebih dari 1 novella dalam 1 ripiu

      Hapus
    4. Kalau The Old Man and The Sea, ya banyak yang mengkategorikan sebagai novel atau novella (bila mengingat halaman dan jumlah katanya). Tapi untuk Metamorfosis, itu (tampaknya -- dengan melihat di daftar goodreads) murni short story (yang tampaknya, karena aku tidak tahu sejarahnya, dipisahkan dari kumcernya --soalnya ada buku yang judulnya Metamorphosis and the other stories.

      Dan tanya lagi, gimana kalau novella dari novel seri YA itu cuman ada satu. Kayak semisal novella As The Slip Away karya Besth Revis dari serial Across The Universe. Bolehkah itu diikutsertakan?

      Hapus
    5. intinya aku berusaha nggak membatasi bacaaan Jun, tapi Novella itu pendek, biasanya ga sampai 100 halaman, kalau mau review, gabung saja, misal review-review novella Ernest Hemingway :)

      Hapus
    6. ohh okay =)

      Btw, jangan lupa masukkan cerpenku ke dalam daftar bacaanmu ya :p

      Kumcerku bisa dibaca online atau diunduh gratis di https://www.goodreads.com/book/show/18802213-kukis-pedas

      Hapus
  3. ah aku baru aja review kumcer. kalo aku daftar sekarang kumcer yg barusan kureview itu bisa dimasukin ke dalam linky buat Januari-Februari nggak ya? :o

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa kok? justru karena itulah linky saya buka nyaris sepanjang tahun, yang penting bacanya tahun 2014 :D

      Hapus
    2. hehe. kirain review yang dibuat sebelum blog didaftarin nggak berhak dimasukin linky review. Sudah dimasukkan~

      Kalau kumpulan puisi nggak boleh ya? :p

      Hapus
    3. Wah, kalau kumpulan puisi kayaknya udah beda deh Yu, cuma sama kumpulannya doank. Kalau kumpulan novelet boleh, dengan catatan 1 review utk beberapa novelet yang memiliki benang merah. Jadi kumpulan puisi belum bisa ya ><

      Hapus
  4. Asiik ada RC ini! Udah daftar barusan ci :D
    Kebetulan aku punya beberapa dan aku lumayan suka kumcer :D

    BalasHapus
  5. uwowwww...aku mau juga ikutan ini... :D #MabukRC

    BalasHapus
  6. Salam kenal.
    kalau untuk kumpulan Flash Fiction boleh tidak?
    :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. selama bentuknya kumpulan dan bukan satuan, tidak mengapa :)

      Hapus
    2. oke, saya ikutan daftar ya... semoga bisa jadi motivasi buat bayak baca :)

      Hapus
  7. Antologi dari penerbit indie boleh kan? Udah terdaftar ISBN kok.

    BalasHapus
  8. Hi mbak Lina, aku ikutan daftar, karena beberapa bacaan berupa kumcer.
    Btw, aku masukan link pendaftaran blog yg HobbyBukuShelf, tapi jika nanti utk reviewnya sumbernya dari blog-ku yg berbeda tdk masalah ya ?
    Recap post tetap aku masukan di HobbyBukuShelf.

    BalasHapus
  9. ini udah tutup, belum ya? mau ikutan :(

    BalasHapus
  10. Mau nanya dong....

    Kalau Sepedah Merah itu bisa kategori short story gak sih?

    Makasih :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepeda Merahnya kim Dong Hwa? itu bukannya komik? maaf kalau komik belum bisa.

      Hapus
  11. Mbak, aku masukin link di bulan Maret, yang nomer 32 itu enggak sesuai format T____T
    dibiarin aja atau gimana ya :(((

    BalasHapus
    Balasan
    1. gpp, tetap aku anggap bener. Format cuma sekedar buat petunjuk utk yg gak tau

      Hapus
  12. Hmm... aku ikutan dulu deh Kak :D

    BalasHapus
  13. Mbak, aku kan dulu ikutan tapi selalu ngepos di blog. Sekarang pindah ngepos di note FB nggak pa-pa, kan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mau nanya lagi.
      Review Maddah sama Danur karya Risa Saraswati boleh g?
      Katanya sih berdasarkan true story dia sih. Tp kok ya ngerasa kayal. Soalnya berhantu.

      Hapus
  14. mbak mohon maaf, ternyata salah kalah sebelum bertanding :D dengan ini mengundurkan diri karena semakin pasif ngeblog dan jarang bisa nulis review.bacanya sih tak sempet2in di angkot. semoga tahun depan kalau kesibukan sudah berkurang bisa ikut. terima kasih.

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...