Kamis, 20 Desember 2012

FANTASY READING CHALLENGE 2013

Saat mau update blog, kebetulan saya melihat salah satu blog yang saya ikuti yaitu blog nya mbak Melody Violine memposting tentang mengikuti tantangan membaca fantasy 2013. Iseng dan penasaran saya menuju link yang tertera pada gambar, dan ternyata link itu menuju ke sebuah blog lain yaitu blog My Fantasy Dreamland yang sedang mengadakan event untuk tahun 2013 berupa membaca buku bergenre fantasy yang diadakan oleh mbak Maria & Ally. 




Tanpa berpikir terlalu lama saya langsung tertarik untuk mengikuti tantangan membaca fantasy tersebut, selain karena genre fantasy adalah salah satu genre favorit saya, tantangan ini juga bagus untuk mengurangi koleksi timbunan buku di rumah yang menumpuk super tinggi. Dan sejujurnya saya termasuk payah dalam mengikuti tantangan membaca atau reading challenge. Tahun 2011 saya ikut di goodreads dan gagal, tahun 2012 ini ikut lagi dan tampaknya berakhir dengan gatot alias gagal total lagi.

Kendala atau excuse saya boleh dibilang sangat klise dan umum apalagi kalau bukan so many books but so little time to read. Mungkin alasan yang terdengar ngeles mengingat kalau kita fokus, kita bisa saja menyelesaikan tantangan membaca tersebut, dan saya tidak menampik ada kalanya di waktu luang keinginan untuk membaca itu kalah bersaing dengan keinginan lain macam pergi ke mal, main internet, nonton TV dan DVD, main games termasuk update beberapa blog di internet.

Karena itu, saat melihat tantangan ini dan persyaratan bukunya juga tidak terlalu sulit (baca : banyak dan harus high fantasy semua) saya langsung tertarik, termasuk mengikuti additional challengenya yaitu membaca 5 tema yang ditetapkan oleh host. Mungkin satu-satunya tema yang saya anggap sulit adalah tema buku yang didaptasi ke film, bukan masalah bukunya tapi persyaratannya mewajibkan hanya khusus untuk film-film tahun 2012 dan sebelumnya, maka saya terpaksa mencoret beberapa daftar karena film-nya baru mulai tayang di bioskop pada tahun 2013. Dan rata-rata buku yang diadaptasi ke film untuk tahun 2012 dan sebelumnya sudah saya lahap. 

Baiklah, langsung saja, berikut  ini adalah daftar my fantasy reading challenge 2013 : 





























































































2. Fantasy Indonesia (Indo Fantasy)











3. Mitologi

4. High Fantasy



                       
           
       
       





5. Buku yang diadaptasi ke film

 
 
 







Catatan :
1. List bacaan di atas dapat diubah sewaktu-waktu, karena ada 1 buku yaitu Coraline yang saya belum miliki dan masih saya cari apabila ada toko buku yang masih menjualnya, bila tidak ketemu sama sekali saya akan ubah dengan buku lain. Apabila ada pembaca yang melihat postingan ini dan mengetahui ada orang atau toko buku yang menjual buku Coraline, silakan beritahu saya melalui kolom comment.

2. Urutan di atas tidak menentukan urutan baca.

3. Semua gambar dan sumber berasal dari situs goodreads..

*Edit, buku yang diadaptasi ke film atau movie adaptation, saya ganti dari Coraline menjadi Hobbit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...