Minggu, 05 Januari 2014

BUYING MONDAY #5

Pada suatu hari, ada guyon di grup bajai jaboers, kurang lebih seperti ini bunyinya:
"Sebelum gabung BBI, jumlah timbunan saya bisa terhitung pakai jari, sesudah gabung BBI, jumlah timbunan saya sudah tidak bisa dihitung lagi (saking banyaknya). Terimakasih BBI."
Heheheh, guyonan itu mirip dengan iklan suatu klinik di Jakarta, tapi memang ada benarnya, sekiranya untuk saya. Info diskonan dan obralan yang sering berlangsung seantero Jabodetabek terasa sangat menggiurkan bagi pecinta buku macam saya, kapan lagi bisa menemukan buku-buku yang biasa dijual seharga 60 ribu ke atas bisa dibeli hanya dengan harga 15.000 - 25.000. Seringnya itu yang ada dalam pikiran saya saat memutuskan untuk membeli tanpa tahu isinya terlebih dahulu. 

Dan saat pulang, saya bingung sendiri, bagaimana menyimpan buku-buku baru tersebut, karena lemari sudah penuh akibat timbunan lama belum sempat dibaca. Eniwei, cukup basa-basinya, saatnya laporan BM.


Inilah buku-buku yang saya dapat sepanjang bulan Desember kemarin, tidak semuanya saya beli, sebagian ada yang dapat dari IRF, ada yang menang Giveaway. 

  1. Candy makers by Wendy Mass, beli di Gramedia Golden Truly, Gn. Sahari Rp 30.000
  2. Manxmouse by Paul Gallico, beli di Golden Truly, Gn. Sahari Rp 20.000
  3. A Single Shard by Linda Sue Park, beli di bukabuku Rp 29.750
  4. City of Thieves, beli di bukabuku (Great Discount Ufuk) Rp 35.156



Untuk kedua buku di atas adalah hasil menang giveaway Friday Recommendation dari blognya Ren:
  1. Kei oleh Erni Aladjai
  2. London: Angel oleh Windry Ramadhina

Kalau yang di atas itu, hasil main sikut-sikutan dan rebut-rebutan di IRF alias Book War (cukup modal buku yang sudah tidak diinginkan untuk ditukar dengan buku baru)
  1. The Demigod Diaries by Rick Riordan
  2. Crush by Veronica Latifiane

Titip beli sama Dhila dari Kilas Buku di Carrefour Harapan Indah, Bekasi:
  1. My Naughty Little Sister and Bad Harry
  2. My Naughty Little Sister & Friends


Gerimis di Arc de Triomphe oleh Nunik Utami, hasil swap di IRF


Titip beli sama Indah dari Indah's Books Dreamland (BTW, thanks buat book bookmarknya yang cakep, ndah, tapi ternyata si keongnya narsis dan mau ikutan difoto juga), ini semua @Rp 15.000.
  1. The Witch's Guide To Cooking with Children by Keith McGowan 
  2. The Railway Children by Edith Nesbit
  3. Entrok oleh Okky Madrasari
  4. Just So Stories by Rudyard Kipling


Ini hasil titip beli dari blogger yang berlainan semua:
  1. Mystery of The Burn Cottage by Enid Blython Rp 10.000 titip beli sama Siska dari Cizu di Pulau Buku
  2. Deep (Ingo#3) by Helen Dunmore Rp 15.000 titip beli sama Ijul 
  3. Visual Encyclopedia Rp 24.000, titip beli sama Widi dari Reviews by The Geek di yes24. 


Nah kalau 5 buku di atas itu dapatnya campuran. Ada yang swap, ada yang gratisan dari BBI. 
  1. How To Cheat a dragon's Curse by Cressida Cowell : book swap di IRF
  2. Stromswept (Ingo# 5) by Helen Dunmore, menang kuis iseng-iseng berhadiah di booth BBI, walau banyak dibandu sama blogger lain.
  3. Keluarga Cemara oleh Arswendo Atmowiloto, cara dapatnya idem dengan nomor 2
  4. Miss Billy by Eleanor H. Porter, hasil book swap di IRF
  5. Fleur, swap sana Nisa dari Mari Kita Membaca
Mau ikutan Buying Monday juga? Untuk saya pribadi, BM itu bukan untuk pamer timbunan, tapi untuk mencatat buku-buku apa saja yang pernah saya beli, agar ke depannya jangan sampai beli double juga untuk tahu buku-buku apa saja yang belum atau sudah dibaca.  Ini caranya ikutan Buying Monday:
  1. Follow The Black In The Books melalui email atau bloglovin'. 
  2. Buat post tentang buku-buku apa saja yang dibeli selama bulan itu, publish setiap hari Senin terakhir di bulan itu.
  3. Masukkan link post tersebut di linky yang disediakan.
  4. Linky akan dibuka selama 8 hari, agar bagi yang terlambat, masih bisa mengikuti meme ini. 
  5. Bila ada yang memasukkan link tentang book haul bulan berikutnya (bukan bulan yang ditentukan), maka link itu akan dihapus dari linky.
  6. Jangan lupa melihat book haul peserta-peserta lain!:D

10 komentar:

  1. uhhh, yang dapet Crush Lina >.< hahahaha, kalah aku sikut-sikutan XD
    wekkkk, aku mau just so strories cuman 15k, huhuhuhu

    BalasHapus
    Balasan
    1. tapi waktu aku dapat crush, kayanya Mbak Sulis belum ikutan book war nya. Gpp buat modal IRRC aja

      Hapus
  2. Huwaaa mupeng liat Candy Makers, Manxmouse, A singel Shard, ma Demigod Diariesnya >.<

    BalasHapus
  3. Ah aku belum punya Ingo #5 nya :""|

    BalasHapus
  4. "Sebelum ada BM, saya kalap setiap ada diskon. Setelah ada BM, saya bisa menahan diri. Terima kasih, BM." #truestory *dikeplak semua peserta BM*

    BalasHapus
  5. Loh, Stromswept itu buku kelima Ingo? *baru tau* *masukin wishlist* :O

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, aku juga pikir cuma 4, sampai akhir taon kmrn tau2 ada buku ke-5 nya.

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...