Postingan kedua tahun 2015 ini mepet banget karena sebentar lagi tanggal akan berubah menjadi 4 Januari. Sebenarnya saya ada banyak So3 yang mau saya masukkan tapi mumpung lagi baca buku hadiah dari Santa saya, saya mau So3 yang dari currently reading saja.
Saya perjelas: Aku ingin menamparnya. Aku menarik napas. Aku harus memutuskan hubungan dengan Andie. Bukan hanya peringatan Tanner yang kupikirkan. Istriku mengenalku: Dia tahu aku akan melakukan nyaris segala hal untuk menghindari konfrontasi.
Saya perjelas: Aku ingin menampar Marybeth. Marybeth dan Rand sudah membesarkan Amy. Amy sesungguhnya adalah produk mereka berdua. Mereka sudah menciptakannya. Aku ingin mengatakan Putrimulah yang monster di sini, tapi aku tidak bisa-tidak hingga kami memberitahu polisi-
Ada 2 kalimat, "aku ingin menampar", Gillian Flynn sangat detil dalam menunjukkan karakternya. Di sini saya melihat betapa Nick berusaha keras mengontrol temperamennya saat berhadapan dengan reaksi yang tidak ia suka dari orang-orang di sekitarnya. Penulis menggambarkan dibalik sosok tenang Nick yang berusaha menghindari konfrontasi, di dalam ia sangat murka dan seorang pemarah. Nick selalu membayangkan dirinya bisa menampar mereka yang menyulut perkara darinya. Saya sangat menangkap kebencian Nick di sini.
Untuk yang mau ikutan So3, silakan:
- Tuliskan suatu adegan atau deskripsi pemandangan/manusia/situasi/kota dan sebagainya ke dalam suatu post.
- Jelaskan mengapa adegan atau deskripsi itu menarik, menurut versi kalian masing-masing.
- Jangan lupa cantumkan button Scene on Three di dalam post dengan link menuju blog Bacaan B.Zee.
- Masukkan link post kalian ke link tools yang ada di bawah post Bacaan B.Zee, sekalian saling mengunjungi sesama peserta Scene on Three.
- Meme ini diadakan setiap tanggal yang mengandung angka tiga, sesuai dengan ketersediaan tanggal di bulan tersebut (tanggal 3, 13, 23, 30, dan 31).
Penulis menggambarkan dibalik sosok tenang Nick yang berusaha menghindari konfrontasi, di dalam ia sangat murka dan seorang pemarah.
BalasHapusiya ya.. makanya khan pernah dibilang kalau orang yang menyimpan amarah dalam dirinya sendiri itu lebih 'berbahaya' dibanding orang yang kalau marah tuh 'meledak2' *hmm*
yup, tipe yang diam-dia menghanyutkan emang bahaya. Gue juga kadang kaya githu sih, somehow gue takut ada masalah bipolar juga, makanya untuk ngatasinnya gue suka denger musik rock atau metal :D and it works for me.
Hapusbtw, baru merhatiin.. astagaa.. udah halaman 400an aja, hahaha.. sementara "dunia sophie" yang gua baca dalam kurun berbarengan dengan elo baca "gone girl" masih mentok di bawah 100 XD
BalasHapusIndah bacanya dipoligamikah? Plotnya seru sejak masuk bagian kedua, hhihi
HapusYak. Resmi sudah, makin kepingin baca novel ini. Benarkah Nick membunuh Amy? Begitu bencikah Nick terhadap istrinya tersebut, sehingga ia tega menghabisi wanita yang menjadi pendamping hidupnya itu? #alaSilet
BalasHapusWah, mbak Lina udah ambil start baca ini. Bukuku masih tersimpan manis di rak buku kediri ^_^
BalasHapusWalaupun katanya agak spoiler tapi harus kubaca, tapi ttp ga nangkep spoilernya, hehe.. Dalam kurang dari 50 halaman ada ungkapan kemarahan ya, kayanya udah mulai seru
BalasHapus