Rabu, 21 September 2016

WISHFUL WEDNESDAY #48: TRY TO KEEP UPDATE


Judul keinginan Rabu saya ini sebenarnya menyedihkan. Mencoba untuk tetap update. Tapi beneran blogging itu yang sulit bukan membuatnya tapi tetap mempertahankannya.

Sejujurnya saya sudah sejak libur lebaran kemarin kena reading slump, apalagi sekarang lagi asyik nonton anime, jadi baca pun nggak niat. Terbukti, baca buku tipis macam The Little Prince saja saya tidak bisa selesai-selesai meski sudah sebulan. Walau bisa jadi buku The Little Prince bukanlah buku yang cocok dengan mood saya, karena saat ini mood saya sedang tidak ingin berfilosofi. 

Eniwei, saya sengaja memposting wishful wednesday agar blog saya bulan ini jangan sampai kosong  melompong lagi seperti bulan Juli (jujur).

Meski masih belum sembuh dari reading slump, keinginan buku baru selalu ada. Ada beberapa buku yang saya ingin kan yaitu:

1.

Seri ke-3 Lockwood & Co: The Hollow Boy by Jonathan Stroud. Sebenarnya saya mau sub judul saya untuk WW ini, "I need discount in Gramedia." Karena memang ada beberapa buku keluaran penerbit GPU yang pengen saya beli. Tapi berhubung buku-buku penerbit GPU mahal-mahal, maka saya menunggu datangnya diskon dulu untuk membeli buku-buku tersebut. Tapi apa mau dikata, hingga bulan September, belum ada lagi diskon 30% dari toko buku Gramedia.

Balik ke The Hollow Boy, alasan saya mau buku ini, jelas banget. Karena saya memang mengikuti serial Lockwood & Co ini dan mengoleksinya pula, jadi tentu saja saya berkeinginan memiliki setiap serinya.

2.

Alasan mau buku ini cetek sekali. Saya suka dengan covernya. Saya tidak peduli apakah buku adaptasi dari pementasan drama, klasik, fiksi anak, yang pasti saya naksir covernya.

Sepertinya memang WW saya kali ini tepatnya butuh diskon dari toko buku Gramedia :D

Cara ikut Wishful Wednesday:
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

1 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...